Bupati Labuhanbatu Utara Bapak H.Khairuddin Syah. SE. bersama Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu Utara Bapak Drs. H. Ali Tambunan sedang menandatangani Persetujuan Bersama Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Labuhanbatu Utara tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA 2019. (Aek Kanopan, 30/7)
Bupati Labuhanbatu Utara H. Kharuddin Syah, SE dan Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu Utara Drs. H. Ali Tambunan menandatangani persetujuan bersama DPRD dan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara tentang Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Labuhanbatu Utara tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA 2019.
Penandatanganan dilakukan pada Rapat Paripurna ke 12 Masa Persidangan III di Gedung DPRD Kabupaten Labuhanbatu Utara pada hari Kamis Tanggal 30 Juli 2020. Rapat paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu Utara Drs. H. Ali Tambunan didampingi Wakil Ketua DPRD H. Amran Pasaribu dan Ir. H. Yusrial Suprianto dan diikuti oleh Kepala OPD se-Kabupaten Labuhanbatu Utara.
Rapat paripurna dimulai dengan penyampaian Laporan oleh Pansus Pembahasan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2019 kemudian Penyampaian Pendapat Akhir Fraksi-Fraksi serta pengambilan keputusan oleh Pimpinan Rapat dan diakhiri dengan Sambutan Bupati Labuhanbatu Utara.